masalah regulator tv polytron yang sering terjadi

masalah regulator tv polytron


Pada kesemptan kali ini saya mau berbagi bagaimana cara mengatasi masalah pada power suply tv polytron. masalah yang sering terjadi karena power supply atau regulator tv polytron.
Pada kasus kali ini perangkat televisi mati total.
langsung saja kita buka casing dan cek tegangan input ternyata masuk. namun tegangan output tida ada sama sekali, kemudian saya curiga pada transistor utama dan saya lepas dan saya cek ternyata masih hidup.
posisi transistor masih terlepas kemudian saya hubungkan lagi ke sumber tegangan dari PLN dan saya cek pada Elko utama ternyata tidak ada tegangan sama sekali.
setelah melakukan pengecekan kembali di temukan 2 dioda putus.
Dan langsung saja saya lakukan penggantian pada komponen yang mati tersebut. dan saya pasang kembali transistornya. Selanjutnya dilakukan pengetesan Dan Alkhamdulilah tegangan 5V terukur normal. Untuk memastikan apakah seluruh tegangan normal saya melakukan jumper tegangan 5V ke pin stby dengan resistor 100 ohm semua terukur normal 5V,12V.
selanjutnya saya lakukan pengetesan langsung pada mainboardnya. Dan tampak lampu indikator menyala langsung saya tekan power pada remot dan tampak ada gambar damun kurang terang agak redup, ternyata masalah pada backlight, Berhubung tegangan yang masuk ke backlight sudah benar saya mencurigai lednya. dan saya coba menggati lednya. setelah melakukan penggatian led dan saya coba masih keadaan terlepas ternyata benar nyala lednya lebih terang setelah diganti.
selanjutnya saya psangin kembali semua. dan saya lakukan pengetesan alkhamdulilah tv menyala dengan normal.

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar sesuai topik. Gunakan bahasa yang baik dan benar.